Curhat Neta: Evaluasi Tujuan & Hasil Pendidikan

Kamis, 17 Maret 2011

Evaluasi Tujuan & Hasil Pendidikan

      Pada satuan pendidikan, se­tiap peserta didik berhak men­dapatkan pendidikan aga­ma sesuai dengan aga­ma yang dianutnya, pe­la­ya­nan pendidikan sesuai de­ngan bakat, minat, dan ke­mampuannya, dan me­nye­lesaikan program pen­di­dikan sesuai dengan ke­cepatan belajar ma­sing-masing dan tidak me­nyim­pang dari ketentuan batas wak­tu yang ditetapkan. Ka­lau ia berprestasi akan men­dapatkan beasiswa dan ka­lau orangtuanya tidak mam­pu membiayai, dia akan di­be­bas­kan dari beban biaya pen­didikan.
          Namun, dalam prosesnya ti­dak semua peserta di­dik mau dan mampu me­man­fa­a­t­kan kesempatan layanan pen­didikan itu. Dalam pro­sesnya, pendidikan itu tidak jarang terganggu oleh berbagai kepentingan dan sikap negatif. Dalam pro­ses­nya tidak jarang peserta di­dik terjerumus pada jalan pin­tas, misalnya dia masuk se­kolah tertentu dengan le­wat jalan pintu belakang, un­tuk naik kelas, berprestasi di­ sekolah atau lulus sekolah de­ngan nilai tinggi dilakukan de­ngan menyontek, ker­ja sama, bantuan joki, men­ca­ri bocoran soal, dan se­ba­gai­nya.
          Akibatnya, sering di­jum­pai­ kesenjangan antara ke­mam­­puan siswa dan nilai yang diraih siswa. Tidak se­dikit lulusan SD nilai ma­te­matikanya bagus ketika di sekolah lanjutan nilai pres­tasi matematikanya je­blok kurang dari KKM. Ti­dak sedikit lulusan SLTA yang meraih nilai ujian na­sional (UN) cukup tinggi, te­tapi tidak lolos masuk da­lam seleksi nasional ma­suk perguruan tinggi ne­geri (SNMPTN). Tidak se­dikit lulusan PT yang de­ngan indeks prestasi ba­gus, tetapi ketika terjun ke ma­sya­rakat dan dunia ker­ja tidak bisa apa-apa. Ti­dak sedikit lulusan suatu jen­jang pendidikan yang tidak per­ca­ya diri dan belum mandiri. Selanjutnya klik disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar